Senin 02 Jun 2014 14:51 WIB

Tumor Ganas di Paru-Paru, Bisakah Disembuhkan?

Kanker paru-paru
Kanker paru-paru

REPUBLIKA.CO.ID, Dok, awalnya saudara saya sakit sesak nafas dan batuk kemudian diindikasi paru-paru basah, tetapi setelah test laboratorium didiagnosa ada tumor ganas, sudah stadium 4, adakah kemungkinan sembuh dok, terimakasih, Abie Andrie.

Jawaban:

Salam Abie Andrie, terima kasih banyak atas pertanyaannya. Seringkali kanker paru didiagnosis atau ditemukan pada stadium lanjut atau stadium 4, artinya sel kanker sudah menyebar ke organ lain atau ke bagian tubuh yang lain, dan kadang sudah terbentuk cairan di rongga pleura/dada.

Jika sudah stadium lanjut, tentu saja pengobatannya tidak bisa lagi dioperasi, tapi dengan kemoterapi dan radioterapi. Jika ditemukan cairan di rongga dada yang menyebabkan sesak napas, cairan tersebut dapat dikeluarkan untuk mengurangi sesak-nya dan jika cairan tersebut sudah kering/sangat minimal jumlahnya, dapat dimasukkan obat ke dalam rongga tersebut dengan harapan cairan tidak akan terbentuk lagi.

Cara demikian tidak mengobati kanker diparu-nya, dan untuk mengobati kanker nya dengan pemberian kemoterapi. Hasil pengobatan kemoterapi sangat individu, artinya tiap orang bisa memberikan hasil/respon yang berbeda, ada yang respon komplit tapi ada juga yang tidak respon.

Saat ini tersedia jenis kemoterapi yang oral (obatnya diminum sekali sehari), namun harus ada pemeriksaan khusus terlebih dahulu untuk mengetahui jenis sel kanker nya, apakah bisa diobati dengan obat oral tersebut. Demikian penjelasan yang disampaikan, semoga dapat dipahami dan bermanfaat.

dr. Zubaedah, Sp.P, MARS

Spesialis Kesehatan Paru-Paru

di RS Meilia Cibubur

 

Kolom Dokter Kita diasuh oleh RS.Meilia Cibubur

Kirim pertanyaan Anda ke email : [email protected]

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement