Senin 05 May 2014 09:42 WIB

Anak 12 Bulan Belum Mulai Jalan

Bayi merangkak
Foto: blogspot.com
Bayi merangkak

REPUBLIKA.CO.ID, Dok, anak saya (12 bulan) belum mulai belajar jalan, apa akan berpengaruh terhadap aspek tumbuh kembangnya? Karena keponakan lain

yang setaranya sudah mulai belajar berdiri, bgaimana ya dok?

Nani (29 tahun)

Jawaban:

Dear Bu Nani, usia 12 bulan belum berjalan masih dalam tumbuh kembang yang normal asal tugas perkembangan sebelumnya cukup matang (duduk, merayap, merangkak, transisi ke berdiri San kemampuan berdiri dengan seimbang).

Jangan membandingkan dengan anak lain selama masih dalam batas normal.

Yang ibu harus lakukan :

1. Mematangkan tugas perkembangan sebelumnya ( duduk, merayap, merangkak, transisi ke berdiri, dan keseimbangan berdirinya).

2. Latih anak saat menonton TV dilakukan sambil berdiri pegangan meja atau berdiri menempel tembok.

3. Latihan mendorong kursi atau mobil-mobilan atau gerobak gerobakan.

4. Berikan lingkungan yang aman untuk bergerak di rumah (lantai, matras, dan lain-lain).

5. Lakukan latihan titah 2 tangan dan selanjutnya 1 tangan.

6. Jangan di gendong-gendong lagi, jadi kalau jalan ke mal usahakan jalan dengan di titah sekuatnya.

7. Jangan menggunakan baby stroller atau baby walker.

Semoga membantu, salam tumbuh kembang.

dr Tri Gunadi

Direktur Klinik Tumbuh Kembang Yamet di RS Meilia Cibubur

 

Kolom Dokter Kita diasuh oleh RS.Meilia Cibubur

Kirim pertanyaan Anda ke email : [email protected]

Advertisement
Berita Terkait
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement