Selasa 11 Mar 2014 13:15 WIB

Otot Sering Kram

Pemanasan diperlukan sebelum olah raga untuk menghindari keram otot.
Foto: Prayogi/Republika
Pemanasan diperlukan sebelum olah raga untuk menghindari keram otot.

REPUBLIKA.CO.ID, Dok, saya sering sekali mengalami kondisi otot yang tegang semacam kram. Terkadang dalam durasi yang panjang sehingga melelahkan, kenapa ya dok?

Apa yang harus dilakukan?

Terima kasih.

Andi (29 tahun)

Jawaban:

Terima kasih atas pertanyaan pak Andi. Banyak di antara kita sering merasa keluhan otot tegang (kram otot) terutama waktu olahraga.

Kram otot merupakan kontraksi singkat yang muncul secara tiba-tiba dan terasa sakit sekali pada otot yang mengalami kondisi tersebut.

Umumnya keluhan ini sering kita alami pada waktu kita melakukan aktivitas fisik seperti berolahraga, atau bahkan dapat muncul setelah beraktivitas atau berolahraga seperti saat sedang beristirahat atau bahkan sering pula timbul pada saat sedang tertidur, sering timbul biasanya pada kaki dan betis.

Penyebab kram otot biasanya tidak diketahui dengan pasti, namun dapat terjadi karena beberapa faktor, antara lain :

- Melakukan olahraga tanpa pemanasan atau peregangan.

- Gerakan mendadak yang berbeda dari biasanya.

- Kelelahan yang berlebihan karena penumpukan asam laktat -setelah olahraga.

- Akibat berkurangnya cairan elektrolit ditubuh (kalium dan kalsium).

Tentu kita perlu mewaspadai kondisi keram otot tersebut, dan sebaiknya mengenali cara sederhana dalam mengatasi kondisi tersebut. Yakni, Perhatikan arah tekanan otot ketika terjadi keram lakukan secara perlahan-lahan menekuk ke arah yang berlawanan, bila keram telah reda, pijat kaki agar aliran darah lancar kembali.

Di samping itu, bila kondisi ini terjadi dalam frekuensi yang terbilang sering, sebaiknya dikonsultasikan dengan dokter Anda untuk mengetahui secara langsung apa penyebab dan metode penanganan yang dibutuhkan.

Demikian Pak Andi, terima kasih, salam.

dr S Saunderajen, SpS, Msi, Med

Spesialis Saraf di RS Meilia Cibubur

 

Kolom Dokter Kita diasuh oleh RS.Meilia Cibubur

Kirim pertanyaan Anda ke email : [email protected]

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement